Berita

PURNAWIYATA KELAS XII TAHUN PELAJARAN 2023/2024 DAN PENGUKUHAN IKA PRIBA

SMKS PGRI Blora gelar acara purnawiyata kelas XII Tahun Pelajaran 2023/2024 pada 25 April 2024. Acara ini digelar di aula lantai 2 SMKS PGRI Blora dengan dihadiri oleh 56 siswa – siswi kelas XII, alumni SMKS PGRI Blora yang termasuk dalam organisasi IKA PRIBA, perwakilan komite sekolah serta Bapak Ibu Guru dan Karyawan SMKS PGRI Blora.

Acara dimulai dengan kirab wisudawan – wisudawati menuju ruang aula, dilanjutkan dengan sambutan dari Kepala Sekolah, Ketua Komite, dan Ketua Panitia Purnawiyata. Sebagai inti acara, adalah pengalungan Gordon wisudawan dan wisudawati oleh Kepala SMKS PGRI Blora, Bapak Suwiknyo, S.Pd. Kegiatan dilanjutkan dengan pemberian pesan dan kesan oleh perwakilan kelas XII, Sofia Lintang Nur Puspita. Kegiatan yang diselenggarakan oleh OSIS SMKS PGRI Blora ini juga dimeriahkan oleh penampilan – penampilan kreatif siswa – siswi kelas X dan XI.

Masih dalam rangkaian kegiatan purnawiyata kelas XII, pengukuhan IKA PRIBA (Ikatan Alumni SMK PGRI Blora) dilaksanakan dengan penyematan pin pada alumni yang hadir. Usai pengukuhan, Kak Pujo sebagai ketua Ika Priba memberikan semangat dan motivasi terhadap wisudawan dan wisudawati. Beliau memeberikan tips sukses yang beliau dapatkan dari guru SMKS PGRI Blora semasa beliau mengenyam Pendidikan disana, yaitu disiplin dan menjaga image baik.

Kegiatan purnawiyata diakhiri dengan mengabadikan momen kebersamaan melalui foto bersama seluruh warga SMKS PGRI Blora dan alumni. Selamat untuk siswa – siswi kelas XII SMKS PGRI Blora, semoga ilmu yang diperoleh bermanfaat bagi diri sendiri, masyarakat, serta bangsa dan negara.

dokumentasi kegiatan dapat dilihat di sini atau klik https://drive.google.com/drive/folders/1NuhP86KWaGJW39-Fr9Sc0e2ZwOAkadjH

Leave a Reply